Selasa, 19 Agustus 2008

Ahli Taksir Muda

Seorang ahli taksir muda adalah orang yang memiliki kompetensi di dalam bidang taksiran dan atau mampu memberikan penilaian yang obyektif terhadap nilai suatu barang bergerak/tidak bergerak yang menjadi agunan kredit. Untuk itu sebagai bahasan pertama kali adalah logam perhiasan (emas) yang mendominasi barang jaminan di Perum Pegadaian. Yang dimaksud dengan logam perhiasan adalah logam yang umumnya banyak dipergunakan sebagai perhiasan. Logam yang banyak digunakan untuk perhiasan itu pada dasarnya disebut logam adi atau logam mulia. Logam mulia memiliki sifat indah, tahan lama dan langka. Hingga kini logam adi/mulia masih sangat dominan sebagai logam perhiasan karena dapat memenuhi ketiga syarat tersebut dan yang secara umum banyak beredar di masyarakat adalah emas, perak dan platina.
Emas memiliki sifat indah, tahan lama dan langka. Untuk itu diperlukan suatu teknik khusus dalam upaya untuk menetapkan taksiran emas yang benar-benar optimal. Teknik ini dapat dipelajari dalam suatu diklat yang berorientasi pada pengembangan psikomotorik sebagai tulang punggungnya. Hal ini perlu mendapat perhatian khusus utamanya dalam diklat penaksir muda dimana dalam pembinaan karir pegawai yang dimulai dari diklat ini, diharapkan setelah mengikuti diklat penaksir muda dapat mengembangkan potensi serta pengalaman diri selama ditunjuk menjadi penaksir.
Oleh sebab itu khusus untuk mata ajar ini mendapat porsi yang cukup besar yaitu 60 jam pelatihan untuk diklat penaksir muda dimana komposisi antara teori dan praktek dalam perbandingan 40 : 60. Hal ini disebabkan karena para peserta diklat diharapkan dapat segera mengimplementasikan seluruh materi khususnya metode dan teknik menaksir logam perhiasan tingkat pertama setelah kembali bertugas di kantor cabang. Tujuan dari mengikuti diklat penaksir muda ini diharapkan para peserta diklat dapat menaksir perhiasan emas secara tepat dan cepat.
Fokus utama dalam penyajian modul ini adalah mengenai teknik menaksir logam perhiasan emas, uang emas serta identifikasi barang palsu. Barang palsu adalah barang yang dibuat tidak dengan sebenarnya dimana pembuatnya mengharapkan keuntungan yang sebesar-besarnya dengan modal yang sekecil mungkin. Untuk itu diperlukan kewaspadaan dan kehati-hatian para penaksir di kantor cabang dimana potensi kerugian akibat dari masuknya barang palsu cukup besar.

1 komentar:

Anonim mengatakan...

The 1xBet korean registration system for registration
It is one of the best and most reliable ways 1xbet mongolia to register on the 1xBet KORE betting site for the 2021-22 season, with the first deposit.